Borong_lensatimur.net – Tim gabungan TNI, Polri dan Sat Pol. PP Manggarai Timur beserta Pemerintah Kecamatan Borong melakukan kegiatan sosial pembagian masker gratis di tempat pusat keramaian Kota Borong seperti pasar, jalan – jalan protokol, dan tempat hiburan malam Cepi Watu; Rabu, 10/02/2021.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat serta mau memutuskan mata rantai penyebaran covid-19 di Kota Borong.
Koordinator kegiatan, Ida Bagus Adinegara menjelaskan bahwa pembagian masker gratis ini adalah bantuan sosial dari Polda NTT untuk dibagikan serentak di seluruh polres di wilayah NTT.
“Hari ini kami sudah bagikan 1.800 masker di wilayah Kota Borong”, ungkap Ida Bagus.
Kami berharap kepada seluruh masyarakat di Kabupaten Manggarai Timur, agar selalu mematuhi protokol kesehatan (prokes), khususnya mengenakan masker saat berada di luar rumah dan saat melakukan perjalanan ke manapun. Apabila kita disiplin dan patuh dengan protokol kesehatan yang ada, maka hal ini secara tidak langsung kita telah mencegah penyebaran virus corona dan telah menyelamatkan nyawa saudara, teman, dan keluarga kita dari penyakit yang mematikan ini.
Camat Borong, Maria A.Yarini Gagu,
ketika bersama Tim gabungan TNI Polri membagikan masker gratis mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan upaya untuk memutuskan mata rantai penyebaran covid 19, dan juga sebagai sosialisasi kepada warga masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan dengan menjalankan pola 5 M, seperti : memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan pakai sabun, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas dan interaksi.
Camat Maria menambahkan virus covid 19 adalah penyakit yang mematikan dan bisa menyerang siapa saja, untuk itu kesadaran dan kedisiplinan masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan menjadi syarat utama agar kita bisa bebas dari virus corona.
Frans salah seorang seorang warga borong yang mendapatkan masker gratis menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kasih kepada Tim gabungan TNI, Polri dan Satu Pol. PP yang sudah melakukan aksi sosial ini. Sebagai masyarakat saya patut berbangga, karena pihak Polres dan TNI mempunyai kepedulian yang tinggi kepada kami masyarakat terutama dalam mencegah penyebaran covid 19.
Penulis : Rellys Sarong
Editor : Efrid Bata